Harap Tunggu...

» Kuala Pembuang » Perkuat Pelayanan Prima Panitera Pimpin Briefing Senin Pagi PTSP
Perkuat Pelayanan Prima Panitera Pimpin Briefing Senin Pagi PTSP
  

Perkuat Pelayanan Prima

Panitera Pimpin Briefing Senin Pagi PTSP

 briefing

Foto:  Panitera PA Kuala Pembuang saat memberikan briefieng (26/01/2026)

 Kuala Pembuang | pa-kualapembuang.go.id

Seruyan – Senin, 26 Januari 2026. Briefing Senin pagi PTSP Pengadilan Agama Kuala Pembuang dilaksanakan pada Senin, 26 Januari 2026, bertempat di ruang PTSP dan dipimpin langsung oleh Panitera Pengadilan Agama Kuala Pembuang Segah Kusuma Dani, S. H. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh petugas PTSP dan Kepaniteraan sebagai agenda rutin sebelum dimulainya pelayanan kepada masyarakat.

Dalam briefing tersebut, Panitera menyampaikan arahan terkait pelaksanaan tugas dan tanggung jawab petugas PTSP, khususnya dalam menjaga kedisiplinan, ketepatan waktu, serta sikap profesional dalam memberikan pelayanan. Seluruh petugas diingatkan untuk selalu bekerja sesuai dengan standar operasional prosedur yang telah ditetapkan.

Melalui kegiatan briefing rutin ini, diharapkan koordinasi dan komunikasi antarpetugas PTSP semakin baik, sehingga kualitas pelayanan kepada masyarakat pencari keadilan dapat terus ditingkatkan serta menciptakan pelayanan yang cepat, transparan, dan akuntabel.  (Redaksi/Egg)