Harap Tunggu...

» Kuala Kurun » Petugas PTSP PA Kuala Kurun Ikuti Briefing Kamis Pagi, Tekankan Kebersihan, Kerapihan, dan Penerapan 5S
Petugas PTSP PA Kuala Kurun Ikuti Briefing Kamis Pagi, Tekankan Kebersihan, Kerapihan, dan Penerapan 5S
  

Petugas PTSP PA Kuala Kurun Ikuti Briefing Kamis Pagi, Tekankan Kebersihan, Kerapihan, dan Penerapan 5S

 

Kuala Kurun | pa-kualakurun.go.id.

Kuala Kurun, 08 Januari 2026 – Petugas Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Pengadilan Agama (PA) Kuala Kurun mengikuti briefing rutin Kamis pagi yang dilaksanakan di area PTSP dipimpin langsung oleh Ketua PA Kuala Kurun, Yang Mulia ibu Rahimah, S.H.I., M.H. dan didampingi agen perubahan, Robby Nurman HW, A.Md. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat pencari keadilan.

Dalam briefing tersebut, ditekankan pentingnya menjaga kebersihan dan kerapihan area PTSP sebagai garda terdepan pelayanan. Lingkungan kerja yang bersih dan tertata rapi diharapkan dapat memberikan kenyamanan bagi para pihak serta menciptakan suasana pelayanan yang profesional.

Selain itu, petugas PTSP juga diingatkan untuk terus menerapkan budaya kerja 5S (Senyum, Salam, Sapa, Sopan, dan Santun) dalam setiap bentuk pelayanan. Penerapan 5S dinilai menjadi kunci utama dalam membangun kepercayaan dan kepuasan masyarakat terhadap layanan pengadilan.

Melalui briefing rutin ini, diharapkan seluruh petugas PTSP semakin disiplin, kompak, dan konsisten dalam memberikan pelayanan prima yang berorientasi pada kepuasan masyarakat..

Basmi Pungli, Tolak Gratifikasi, Melayani Sepenuh Hati

Kuala Kurun M.A.N.T.A.P!

Bravo PA Kuala Kurun!” (US – TI)