Pengadilan Agama Kuala Kurun Tertibkan Barang Persediaan Demi Kelancaran Administrasi dan Efisiensi Kerja

Kuala Kurun | pa-kualakurun.go.id.
Jumat, (07/11/2025) Barang persediaan dalam konteks pemerintahan adalah asset lancar dalam bentuk barang atau perlengkapan yang dibeli dan disimpan untuk mendukung kegiatan operasional pemerintah, sehingga untuk kelancaraan administrasi dan efisiensi kerja perlu pengelolaan yang baik sehingga dalam laporan untuk mempertanggungjawabkan kegunaannya dapat dilaporkan secara baik.
Pengadilan Agama Kuala Kurun dalam hal tersebut melakukan beberapa langkah startegis dimulai dengan sistem pencatatan yang jelas berupa buku atau kertas permintaan barang untuk mencatat setiap item, jumlah, tanggal masuk dan tanggal keluar barang serta memasukkannya ke aplikasi persediaan. Penataan fisik yang rapi dengan cara mengatur barang berdasarkan kategorinya. Stock Opname atau perhitungan fisik barang secara rutin atau berkala per triwulan.
Sehingga dengan Langkah-langkah yang akan diterapkan ini, Pengadilan Agama Kuala Kurun dapat mencapai administrasi yang lebih terstruktur dan efisiensi operasional yang lebih tinggi lagi. Dan staf yang diberikan tugas untuk mengelola dapat memahami pentingnya cara kerja sistem yang telah diterapkan.
Basmi Pungli, Tolak Gratifikasi, Melayani Sepenuh Hati
Kuala Kurun M.A.N.T.A.P!
“Bravo PA Kuala Kurun!” ($ – TI)