Harap Tunggu...

» Kuala Kurun » Hari Pertama Orientasi, Salmun Efendi, S.Kom, PPPK PA Kuala Kurun Jalani Pembelajaran Mandiri di MOOC SIBANGKOM
Hari Pertama Orientasi, Salmun Efendi, S.Kom, PPPK PA Kuala Kurun Jalani Pembelajaran Mandiri di MOOC SIBANGKOM
  

Hari Pertama Orientasi, Salmun Efendi, S.Kom, PPPK PA Kuala Kurun Jalani Pembelajaran Mandiri di MOOC SIBANGKOM

Kuala Kurun, 3 November 2025 – Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Penata Layanan Operasional Pengadilan Agama (PA) Kuala Kurun, Salmun Efendi, S.Kom, resmi memulai hari pertama Orientasi PPPK Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Badan Strategi Kebijakan dan Pendidikan dan Pelatihan Hukum dan Peradilan Mahkamah Agung RI bekerja sama dengan Lembaga Administrasi Negara (LAN RI).

Kegiatan orientasi ini dilaksanakan secara pembelajaran mandiri melalui platform Massive Online Open Course (MOOC) di laman https://sibangkom.lan.go.id/pembelajaran-wajib/login. Pada tahap awal, peserta dibekali dengan berbagai materi pengenalan nilai dasar ASN, kode etik, serta pembentukan karakter aparatur pemerintah yang profesional, berintegritas, dan berorientasi pelayanan publik.

Melalui orientasi ini, Salmun Efendi bersama ribuan peserta lain dari berbagai satuan kerja di lingkungan Mahkamah Agung RI diharapkan mampu memperkuat kompetensi dan memahami peran strategis PPPK dalam mendukung pelaksanaan tugas peradilan yang efektif dan berintegritas.

Basmi Pungli, Tolak Gratifikasi, Melayani Sepenuh Hati

PA. Kuala Kurun M.A.N.T.A.P!

Bravo PA Kuala Kurun!” (SE – TI)