Harap Tunggu...

» Kuala Kapuas » Penguatan Branding Publikasi, PA Kuala Kapuas Tetapkan
Penguatan Branding Publikasi, PA Kuala Kapuas Tetapkan
  

 “Kupas Kapuas” sebagai Nama Berita Sepekan

Pengadilan Agama Kuala Kapuas menetapkan Kupas Kapuas sebagai nama brand baru untuk berita sepekan PA Kuala Kapuas setelah melalui proses voting yang melibatkan seluruh aparatur. Penetapan tersebut diumumkan pada hari Rabu, 28 Januari 2026, setelah voting ditutup pada hari Selasa, 27 Januari 2026, melalui menu Polling di grup WhatsApp kantor PA Kuala Kapuas.

Berdasarkan hasil akhir voting, Kupas Kapuas (Kumpulan Berita dan Aktivitas Pengadilan Agama Kuala Kapuas) memperoleh 17 suara, sementara LENSA PA KAPUAS (Laporan Kegiatan Sepekan PA Kuala Kapuas) memperoleh 15 suara. Persaingan suara yang ketat ini mencerminkan tingginya partisipasi aparatur dalam menentukan identitas publikasi yang paling representatif.

CPNS Analis Perkara Peradilan PA Kuala Kapuas, Dwina Rizka Andriani, S.H., menyampaikan bahwa pembaruan nama brand ini menjadi langkah positif dalam memperkuat citra publikasi lembaga.

“Penetapan nama Kupas Kapuas merupakan bagian dari upaya membangun branding publikasi yang lebih kuat dan mudah dikenali oleh masyarakat,” ujarnya.

Nama Kupas Kapuas selanjutnya akan digunakan sebagai identitas baru berita sepekan PA Kuala Kapuas, menggantikan nama sebelumnya BEKANTAN (Berita Kantor Sepekan) yang selama ini digunakan dalam publikasi rutin melalui kanal YouTube resmi PA Kuala Kapuas.

Melalui penguatan branding ini, PA Kuala Kapuas berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas penyajian informasi publik yang informatif, komunikatif, dan berkelanjutan sebagai bagian dari pelayanan prima kepada masyarakat. (WIN)