
Analis Perkara Peradilan PA Kuala Kapuas: Kupas Kapuas Mewakili Dinamika Kegiatan
Penetapan Kupas Kapuas sebagai nama brand baru berita sepekan Pengadilan Agama Kuala Kapuas mendapat apresiasi dari aparatur pengadilan. Adytia Wirnanda Rizal, S.H., Analis Perkara Peradilan PA Kuala Kapuas, yang menilai bahwa nama tersebut mampu merepresentasikan semangat keterbukaan informasi serta dinamika kegiatan pengadilan.
Proses voting penentuan nama brand berita sepekan PA Kuala Kapuas ditutup pada Selasa, 27 Januari 2026, dan hasilnya diumumkan pada Rabu, 28 Januari 2026. Berdasarkan hasil akhir voting, Kupas Kapuas memperoleh 17 suara, unggul tipis dari LENSA PA KAPUAS yang memperoleh 15 suara. Voting dilaksanakan melalui menu Polling di grup WhatsApp kantor PA Kuala Kapuas dengan melibatkan seluruh aparatur.
Adytia Wirnanda Rizal, S.H. menyampaikan bahwa proses pemilihan nama brand ini memberikan ruang partisipasi aktif bagi aparatur dalam menentukan identitas publikasi lembaga.
“Kupas Kapuas mencerminkan isi berita yang tidak hanya menyampaikan informasi, tetapi juga mengulas berbagai kegiatan PA Kuala Kapuas secara komprehensif,” ujarnya.
Ia berharap dengan penggunaan nama brand baru tersebut, publikasi berita sepekan PA Kuala Kapuas dapat semakin menarik, mudah dipahami, dan mampu menjangkau masyarakat secara lebih luas.
Dengan ditetapkannya Kupas Kapuas sebagai identitas baru berita sepekan, PA Kuala Kapuas terus menunjukkan komitmennya dalam memperkuat branding publikasi serta meningkatkan kualitas penyampaian informasi publik yang transparan dan akuntabel. (WIN)