Wakil Ketua dan Jajaran Pengadilan Agama Sukamara Sambut Kedatangan Ketua Posbakum ‘Aisyiyah Palangkaraya

Sukamara, 19 Januari 2026 — Wakil Ketua Pengadilan Agama Sukamara beserta jajaran pengadilan menyambut dengan hangat kedatangan Ketua Pos Bantuan Hukum (Posbakum) ‘Aisyiyah Palangkaraya dalam rangka kunjungan silaturahmi dan koordinasi, yang berlangsung di Kantor Pengadilan Agama Sukamara, pada hari hari senin tanggal 19 Januari 2026 pukul 10.30 WIB.
Kedatangan Ketua Posbakum ‘Aisyiyah Palangkaraya disambut langsung oleh Wakil Ketua Pengadilan Agama Sukamara bersama hakim, panitera, sekretaris, serta pejabat struktural pegawai Pengadilan Agama Sukamara. Suasana penyambutan berlangsung akrab dan penuh kehangatan, mencerminkan komitmen bersama dalam memperkuat sinergi pelayanan hukum kepada masyarakat, khususnya bagi masyarakat kurang mampu.
Dalam sambutannya, Wakil Ketua Pengadilan Agama Sukamara menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih atas kunjungan Ketua Posbakum ‘Aisyiyah Palangkaraya. Ia menegaskan bahwa keberadaan Posbakum memiliki peran strategis dalam membantu masyarakat pencari keadilan, terutama dalam memberikan pendampingan hukum, konsultasi, serta penyusunan dokumen perkara di lingkungan Pengadilan Agama.
“Kerja sama yang baik antara Pengadilan Agama Sukamara dan Posbakum ‘Aisyiyah Palangkaraya selama ini telah memberikan dampak positif bagi pelayanan hukum. Kami berharap sinergi ini dapat terus ditingkatkan demi mewujudkan peradilan yang sederhana, cepat, dan berbiaya ringan,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua Posbakum ‘Aisyiyah Palangkaraya menyampaikan terima kasih atas sambutan yang diberikan oleh pimpinan dan jajaran Pengadilan Agama Sukamara. Ia menjelaskan bahwa kunjungan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi sekaligus melakukan evaluasi dan koordinasi terkait pelaksanaan layanan Posbakum di Pengadilan Agama Sukamara.
Diharapkan, melalui kolaborasi yang solid antara Pengadilan Agama Sukamara dan Posbakum ‘Aisyiyah Palangkaraya, pelayanan hukum kepada masyarakat dapat semakin optimal dan memberikan manfaat nyata bagi pencari keadilan. (zba/redpaskr)