Apel Senin Pagi
“KPA Kuala Pembuang Ingatkan Penyelesaian Laporan”

Foto: Pimpinan dan seluruh pegawai PA kuala Pembuang saat melaksanakan Apel Senin pagi (05/01/2026)
Kuala Pembuang | pa-kualapembuang.go.id
Seruyan – Senin, 05 Januari 2026. PA Kuala Pembuang laksanakan Apel Senin Pagi di Halaman Kantor PA Kuala Pembuang. Kegiatan ini dimulai pada Pukul 08.00 WIB hingga selesai. Pada apel kali ini yang bertindak sebagai Pembina apel adalah ketua PA Kuala Pembuang, Achmad Faroby, S.H.I., M.H.I. dan bertidak sebagai pemimpin apel Tuandy rahman, S.H. pembawa acara oleh Intan Surya Johana, S.Kom. sedangkan Pembaca Do’a dipimpin oleh Khamarullah, S.H. Apel rutin Senin Pagi ini diikuti oleh seluruh Pegawai PA Kuala Pembuang.
Ketua PA Kuala Pembuang dalam amanatnya menekankan pentingnya penyelesaian seluruh laporan Tahun 2025, baik laporan individu maupun laporan satuan kerja (satker). Seluruh pegawai diingatkan untuk segera menuntaskan kewajiban pelaporan sesuai dengan tugas dan fungsi masing-masing, serta memastikan laporan disusun secara tepat waktu, akurat, dan sesuai ketentuan yang berlaku.
Ketua PA Kuala Pembuang juga menyampaikan bahwa laporan-laporan tersebut merupakan bagian penting dari akuntabilitas kinerja aparatur dan satker, serta menjadi bahan evaluasi dan perencanaan kerja ke depan. Oleh karena itu, seluruh aparatur diminta untuk meningkatkan koordinasi, ketelitian, dan tanggung jawab dalam proses penyusunan dan penyelesaian laporan.
Melalui pelaksanaan apel Senin pagi ini, diharapkan seluruh aparatur Pengadilan Agama Kuala Pembuang semakin meningkatkan disiplin kerja, tanggung jawab, serta komitmen bersama dalam mendukung terwujudnya tata kelola peradilan yang profesional, transparan, dan akuntabel. Apel senin pagi berlangsung dengan khidmat dan ditutup dengan pembacaan doa yang di pimpin oleh Khamarullah, S.H. (Redaksi/D’Rea)