Harap Tunggu...

» Sukamara » Meilita, S.Kom. Kasubag Umum dan Keuangan PA Sukamara Ikuti Kegiatan Pemetaan Tanah Secara Daring oleh BUA Mahkamah Agung RI
Meilita, S.Kom. Kasubag Umum dan Keuangan PA Sukamara Ikuti Kegiatan Pemetaan Tanah Secara Daring oleh BUA Mahkamah Agung RI
  

Meilita, S.Kom. Kasubag Umum dan Keuangan PA Sukamara Ikuti Kegiatan Pemetaan Tanah Secara Daring oleh BUA Mahkamah Agung RI

Sukamara, 27 November 2025 — Meilita, S.Kom., selaku Kepala Subbagian Umum dan Keuangan Pengadilan Agama (PA) Sukamara, mengikuti kegiatan Pemetaan Tanah yang diselenggarakan secara daring oleh Badan Urusan Administrasi (BUA) Mahkamah Agung RI. Kegiatan pada hari Kamis, 27 November 2025 pukul 09.00 WIB ini diikuti oleh satuan kerja peradilan dari berbagai wilayah Indonesia dengan tujuan memperkuat tertib administrasi dan penataan aset negara.

Dalam kegiatan yang berlangsung melalui platform virtual tersebut, para peserta mendapatkan penjelasan mengenai pentingnya pemetaan tanah sebagai bagian dari pengelolaan aset satker, termasuk prosedur verifikasi, pembaruan dokumen kepemilikan, dan penyesuaian data dengan Sistem Informasi Manajemen Akuntansi Barang Milik Negara (SIMAK-BMN).

Meilita, S.Kom. menyampaikan bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat, terutama dalam meningkatkan akurasi data tanah yang dimiliki satuan kerja. “Pemetaan tanah menjadi bagian penting dalam menjaga tertib administrasi serta memastikan kejelasan status aset negara. Dengan adanya kegiatan ini, kami dapat memahami langkah-langkah teknis yang harus dilakukan oleh satker,” ujar gadis berkulit kuning langsat ini.

Selain pemaparan materi, kegiatan ini juga diisi dengan sesi diskusi interaktif, di mana peserta dapat mengajukan pertanyaan terkait permasalahan yang sering muncul dalam pengelolaan data aset, termasuk kendala lapangan dan kebutuhan sinkronisasi dengan instansi terkait.

PA Sukamara berharap pelaksanaan pemetaan tanah ini dapat berjalan lebih efektif dan menghasilkan data aset yang valid, terkini, serta sesuai ketentuan. Keikutsertaan Meilita, S.Kom. menjadi wujud komitmen satuan kerja dalam mendukung program penguatan tata kelola aset yang dicanangkan Mahkamah Agung RI.