Wakil Ketua PA Palangka Raya Tekankan Pentingnya Mensyukuri Kesehatan dan Memaksimalkan Kinerja Akhir Tahun
Palangka Raya, 24 November 2025 – Pengadilan Agama Palangka Raya melaksanakan apel pagi pada Senin, 24 November 2025, di halaman kantor. Apel diikuti oleh seluruh pegawai dan berlangsung dengan tertib. Wakil Ketua PA Palangka Raya, H. M. Sa’dan, S.Ag., hadir sebagai pembina apel dan menyampaikan pembinaan penting menjelang akhir tahun.
Pelaksanaan apel berjalan lancar dengan dukungan para petugas apel. Asis, S.H. bertugas sebagai pemimpin apel, sementara Jesika, siswi SMKN 2 Palangka Raya yang sedang magang, berperan sebagai Master of Ceremony. Pembacaan 8 Nilai Utama Mahkamah Agung disampaikan oleh Evita Aisyah Mawar Diani, S.H., dilanjutkan dengan pengumandangan Yel-Yel PA Palangka Raya “BAHALAP” oleh Adila Salma Khatwang, A.Md., A.B. Apel ditutup dengan penuh khidmat melalui pembacaan doa oleh Thoyib, S.H.I., M.H.
Dalam pembinaan, Wakil Ketua mengawali dengan ungkapan terima kasih kepada seluruh pegawai atas bantuan, perhatian, dan doa yang diberikan selama beliau mengalami sakit beberapa waktu lalu. Beliau menceritakan bahwa saat sakit, barulah terasa betapa benarnya pesan Rasulullah SAW yang diriwayatkan oleh Abdullah bin Abbas tentang pentingnya mensyukuri dua nikmat yang sering dilalaikan manusia: kesehatan dan waktu luang. Hadis yang beliau kutip berbunyi:
“Ada dua kenikmatan yang banyak manusia tertipu (lalai) dalam memanfaatkannya: kesehatan dan waktu luang.” Hadis Riwayat al-Bukhari No. 6412.
Beliau menjelaskan bahwa ketika sakit, seseorang tidak dapat bekerja, beraktivitas, bahkan beribadah secara maksimal. Karena itu, selama dalam keadaan sehat dan memiliki kesempatan, sudah sepatutnya seseorang memanfaatkannya sebaik mungkin untuk beribadah, bekerja, dan berbuat kebaikan. Beliau menegaskan bahwa apabila seseorang memiliki kesehatan dan waktu luang namun gagal memanfaatkannya, maka ia termasuk orang yang merugi dan tercela.
Selain pesan spiritual, Wakil Ketua juga memberikan penekanan terhadap agenda akhir tahun. Beliau mengingatkan seluruh pegawai agar menyiapkan SAKIP secara optimal, mengingat dokumen tersebut merupakan gambaran utuh tentang perencanaan dan realisasi yang telah dicapai oleh satuan kerja sepanjang tahun. Pengerjaan SAKIP diminta dilakukan secara cermat, teliti, dan terukur, dengan harapan PA Palangka Raya dapat mencapai nilai minimal B sebagai salah satu indikator menuju predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK).
Beliau juga mengingatkan pentingnya menyiapkan laporan akhir tahun, baik di bagian kepaniteraan maupun kesekretariatan, sesuai tugas dan tanggung jawab masing-masing. Pada bagian lain, beliau menegaskan bahwa penyerapan anggaran, baik DIPA 01 maupun DIPA 04, harus dimaksimalkan dan dituntaskan dengan baik sesuai kalender kegiatan dan ketentuan yang berlaku.
Dengan arahan tersebut, Wakil Ketua berharap seluruh pegawai PA Palangka Raya semakin termotivasi untuk menjaga kesehatan, memanfaatkan waktu secara efektif, dan menyelesaikan seluruh pekerjaan akhir tahun dengan penuh tanggung jawab dan profesionalitas. Apel pagi ditutup dengan semangat kebersamaan dan komitmen untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.
Follow juga akun Media Sosial PA Palangka Raya
Instagram : pa_palangka_raya
facebook : pengadilan agama palangka raya
youtube : PA Palangkaraya
#humasmahkamahagung #ditjenbadilag #pengadilanagama #pa_palangkaraya #pta_palangkaraya




