Perselisihan dan PertengkaranTerus Menerus Penyebab Tertinggi Terjadinya Perceraian Bulan Oktober Di PA Sampit Kelas IB
Sampit – 5 November 2025. Berdasarkan beberapa faktor penyebab terjadinya Perceraian antara lain zina, mabuk, madat, judi, mengninggalkan salah satu pihak, dihukum penjara, poligami, KDRT, cacat badan, perselisihan dan pertengkaran terus menerus, kawin paksa, murtad, dan ekonomi, di Pengadilan Sampit Kelas IB didapatkan data bahwasanya penyebab terjadinya perceraian tersebut yang paling tinggi di bulan oktober yakni dikarenakan perselisihan dan pertengkaran terus menerus dengan jumlah 81 perkara, sedangkan penyebab meninggalkan salah satu pihak berjumlah 4, dihukum penjara 3, KDRT berjumlah 1, dan Penyebab Ekonomi berjumlah 3 perkara, data tersebut diambil dari sumber SIPP PA Sampit Kelas IB.

Data tersebut menunjukkan bahwa konflik dalam rumah tangga masih menjadi kesulitan yang dihadapi bagi pasangan suami istri di kabupaten KOTIM. Pengadilan Agama Sampit terus berupaya melakukan Langkah Langkah pencegahan, termasuk memberikan edukasi hukum maupun melalui mediator bersertifikat sebagai Upaya menekan angka perceraian.
PA Sampit Bahalap, Bahalap, Bahalap.!!!
643. Briefing Kepaniteraan dan PTSP PA Sampit : Bijak Dalam Bermedia Sosial dan Tetap Menjaga 5S (Senyum, Salam, Sapa, Sopan, Santun) Selanjutnya