Harap Tunggu...

» Sukamara » Pengadilan Agama Sukamara Laksanakan Kegiatan Doa Pagi Bersama
Pengadilan Agama Sukamara Laksanakan Kegiatan Doa Pagi Bersama
  

Pengadilan Agama Sukamara Laksanakan Kegiatan Doa Pagi Bersama

Sukamara, 4 November 2025 – Pengadilan Agama Sukamara kembali melaksanakan kegiatan rutin doa pagi yang dilangsungkan di ruang resepsionis kantor pada hari Selasa tanggal 4 November 2025. Kegiatan yang menjadi agenda setiap hari kerja ini bertujuan untuk mengawali aktivitas dengan semangat, rasa syukur, serta memohon keberkahan dari Allah SWT dalam setiap langkah pelayanan.

Doa pagi kali ini dipimpin oleh Saudara Sofyan Siddiq Siregar, yang dengan lantunan doa yang khidmat mengajak seluruh pegawai untuk bersama-sama memanjatkan harapan agar seluruh kegiatan pada hari ini diberikan kelancaran, kesehatan, dan keselamatan.

Dalam doanya, Saudara Sofyan juga memohon agar seluruh aparatur Pengadilan Agama Sukamara senantiasa diberi kesehatan, hati yang ikhlas, dan semangat pelayanan terbaik bagi masyarakat pencari keadilan.

Kegiatan doa bersama ini diikuti oleh seluruh pegawai dengan penuh kekhusyukan dan rasa syukur, mencerminkan semangat kebersamaan serta komitmen untuk memberikan pelayanan prima kepada masyarakat.

Dengan dilaksanakannya doa rutin ini, diharapkan seluruh pegawai Pengadilan Agama Sukamara dapat memulai hari dengan hati yang tenang, pikiran yang jernih, dan semangat yang baru untuk bekerja dengan profesional dan berintegritas.(Nan/VK/redpaskr)