Harap Tunggu...

» Muara Teweh » 290. Briefing Morning PA Muara Teweh dengan Tema Penerapan 5R, Penguatan Kode Etik, dan Solidaritas Pegawai
290. Briefing Morning PA Muara Teweh dengan Tema Penerapan 5R, Penguatan Kode Etik, dan Solidaritas Pegawai
  

Briefing Morning PA Muara Teweh dengan Tema Penerapan 5R, Penguatan Kode Etik, dan Solidaritas Pegawai

brimo 9 sept 2025

Muara Teweh | pa-muarateweh.go.id – Rabu, 10 September 2025, Pengadilan Agama Muara Teweh melaksanakan kegiatan rutin Briefing Morning yang diikuti oleh seluruh aparatur. Kegiatan dimulai pukul 08.00 WIB bertempat di ruangan PTSP Pengadilan Agama Muara Teweh dan dipimpin oleh Hakim PA Muara Teweh Ria Nur Baladina, S.H. selaku pembina.

Dalam amanatnya, pembina mengingatkan kembali pentingnya menjunjung tinggi kode etik dalam bekerja, baik bagi hakim maupun aparatur peradilan lainnya, demi menjaga kehormatan lembaga peradilan. Selain itu, kegiatan briefing kali ini juga mengusung tema 5R (Ringkas, Rapi, Resik, Rawat, Rajin) sebagai pedoman dalam menciptakan lingkungan kerja yang bersih, tertib, dan nyaman.

Pembacaan 8 Nilai Utama Mahkamah Agung dibawakan oleh Astrid Restiti Astiarnia, A.Md, yang menekankan bahwa nilai dasar aparatur peradilan harus senantiasa menjadi pedoman dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Di akhir kegiatan, pembina berpesan agar seluruh pegawai PA Muara Teweh selalu menjaga solidaritas sebagai satu keluarga besar. “Pekerjaan besar tidak bisa diselesaikan sendiri, tetapi harus kita kerjakan bersama-sama. Dengan kebersamaan dan kekompakan, segala tantangan akan lebih mudah kita hadapi,” tegasnya.

Melalui briefing ini, diharapkan aparatur PA Muara Teweh semakin disiplin, berintegritas, dan solid dalam menjalankan tugas pokok dan fungsi masing-masing demi mewujudkan peradilan yang agung. (aoi)