header pta Baru

PA Pulang Pisau Ikuti Acara Training SAKTI Modul Admin Dan Modul Penganggaran Bagi Satuan Kerja Diluar Kemenkeu Dan PPATK

Written by Saiful Imran on . Posted in Pulang Pisau

Written by Saiful Imran on . Hits: 1010Posted in Pulang Pisau

PA Pulang Pisau Ikuti Acara Training SAKTI Modul Admin Dan Modul Penganggaran 

Bagi Satuan Kerja Diluar Kemenkeu Dan PPATK

 

D:\Jurnalisme\PA Pulang Pisau\Foto Berita\sakti.jpg

 

Pulang Pisau | pa-pulangpisau.go.id

Azmi Fuadi, S.H., Pranata Komputer Terampil PA Pulang Pisau ikuti acara Training SAKTI Modul Admin dan Modul Penganggaran bagi satuan kerja diluar Kemenkeu dan PPATK pada hari Jumat (13/09/2019) pukul 08.30 WIB di Aula KPPN Palangka Raya. 

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh peserta admin SAKTI satuan kerja se-Kalimantan Tengah dan dibuka oleh Sutyawan, Kepala Kantor KPPN Palangka Raya.

Acara kemudian dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh Bara Sandy Gautama, CS KPPN Palangka Raya yang memaparkan tentang apa itu SAKTI?, Ia menjelaskan bahwa SAKTI (Sistem Aplikasi Keuangan Tingkat Instansi) adalah aplikasi yang digunakan sebagai sarana bagi satker dalam mendukung implementasi SPAN (Sistem Perbendaharaan dan Anggaran Negara) untuk melakukan pengelolaan keuangan yang meliputi tahapan perencanaan hingga pertanggungjawaban anggaran.

Materi disambung dengan bagaimana cara membuat user KPA, Admin dan Operator. Untuk user, tambahnya, disyaratkan harus seorang PNS karena untuk menjadi user Ia wajib memiliki email dinas untuk pembuatan akunnya, mengisi data form formulir Satker, dan mengisi SK. 

“Adapun berkas yang dikirim harus lengkap dan pengisian data form Satker harus extra hati-hati karena jika terjadi kesalahan maka data tidak akan terbaca oleh KPPN”, jelas Bara Sandi. 

Acara lalu ditutup dengan pemberitahuan bagi para peserta admin SAKTI untuk mengikuti kembali Training yang akan diadakan pada bulan Oktober 2019. Dalam training tersebut peserta akan terjun langsung menjalankan Aplikasi SAKTI dan akan dipandu langsung oleh Trainer yang berpengalaman.

(Akbar)

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media