header pta Baru

2 CPNS PA Pulang Pisau Lakukan Aktualisasi Pada Masa Habituasi

Written by Cahyo Widodo, S.Kom on . Posted in Pulang Pisau

Written by Cahyo Widodo, S.Kom on . Hits: 1074Posted in Pulang Pisau

D:JurnalismePA Pulang PisauFoto Beritaaktualisasi.jpg

http://www.pa-pulangpisau.go.id/

Senin 7 Oktober 2019 adalah hari pertama masa Habituasi atau Off Campus dimulai bagi seluruh peserta Latsar CPNS Mahkamah Agung RI yang telah melaksanakan kegiatan On Campus mulai tanggal 16 September s.d 5 Oktober di BPSDM Provinsi Kalimantan Tengah di kota Palangka Raya.

Dalam Masa Habituasi ini setiap Peserta Didik (serdik) Latsar CPNS Mahkamah Agung RI wajib Hukumnya untuk melaksanakan seluruh program yang telah direncanakan pada Rancangan Aktualisasi yang telah dibuat dan telah diseminarkan selama masa On Campus. Kegiatan aktualisasi yang akan dilakukan memiliki waktu selama 30 hari di satker masing-masing.

Pengadilan Agama Pulang Pisau memiliki 2 CPNS yang telah melaksanakan masa On Campus di BPSDM Kalteng, yaitu Fandi Triandi, S.E. dan Bemby Joviko, S.H. CPNS asal Pulang Pisau telah melaksanakan Seminar Rancangan Aktualisasi pada hari Jumat 4 Oktober dan dihadiri oleh Mentor yaitu Ketua Pengadilan Pulang Pisau Ibu Sri Ronslinda, S.Ag., M.H..

Progam Aktualisasi yang dilakukan oleh 2 CPNS asal Pulpis ini berfokus kepada sosialisasi kepada masyarakat agar bertambahnya ketertarikan dan minat untuk mendaftarkan perkara melalui E-Court. Nantinya 2 CPNS akan melakukan sosialisasi melalui Media Radio dan Media Elektronik lainnya. Tidak hanya itu saat pendaftaran perkara melalui E-Court akan dibantu dan diberikan sosialisasi agar mengerti alur dan tahap perkara melalui E-Court. 

Harapan dari kami CPNS asal Pulang Pisau adalah semoga saat masa habituasi ini bertambah minat dan jumlah pendaftaran perkara melalui E-Court karena itu adalah tolak ukur keberhasilan program aktulisasi kami.

(Fandi)

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media