header pta Baru

PTA Palangka Raya ikuti Teleconference Sosialisasi dan Pengumpulan Input untuk Mekanisme Gugatan Mandiri di Lingkungan Badan Peradilan Agama

Written by ILHAM NINO GARDIOLA on . Posted in Berita Utama

Written by ILHAM NINO GARDIOLA on . Hits: 1051Posted in Berita Utama

PTA Palangka Raya ikuti Teleconference Sosialisasi dan Pengumpulan Input untuk Mekanisme Gugatan Mandiri di Lingkungan Badan Peradilan Agama

WhatsApp Image 2020 01 22 at 09.33.34

Palangka Raya | pta-palangkaraya.go.id

Bertempat di Ruang Media Centre Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya, hari ini Rabu, 22 Januari 2020 sedang berlangsung kegiatan Teleconference dengan Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama. Kegiatan dimulai pukul 09.00 WIB, dengan dihadiri oleh Ketua, Wakil Ketua, Para Hakim Tinggi, Sekretaris, Panitera, Panitera Muda, Panitera Pengganti serta Pejabat Struktural dan Fungsional PTA Palangka Raya.

WhatsApp Image 2020 01 22 at 09.33.38

WhatsApp Image 2020 01 22 at 09.51.19

Teleconference ini dilaksanakan berdasarkan surat Dirjen Badilag Nomor: 162/DJA/HM.00/1/2020 tanggal 21 Januari 2020 Perihal Sosialisasi dan Pengumpulan Input untuk Mekanisme Gugatan Mandiri di Lingkungan Badan Peradilan Agama, dengan diikuti 10 Pengadilan Agama Tingkat Banding yaitu PTA Jakarta, PTA Surabaya, PTA Bengkulu, PTA Pekanbaru, PTA Palangka Raya, PTA Makassar, PTA Gorontalo, PTA Mataram, PTA Ternate, PTA Jayapura.

WhatsApp Image 2020 01 22 at 09.49.53

Sosialisasi dipimpin langsung oleh Dirjen Badilag, Dr. Drs. Aco Nur, S.H., M.H. ini adalah tindak lanjut dari kerjasama Dirjen Badilag dengan Australia Indonesia Partnership for Justice 2 (AIPJ2) untuk memperluas askses keadilan bagi masyarakat.(NA)

Add comment


Security code
Refresh

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media