Bagai Mendayung Dua Sampan, PA Kuala Pembuang Bersiap Hadapi APM dan ZI

Written by PA Kuala Pembuang on . Posted in Kuala Pembuang

Written by PA Kuala Pembuang on . Hits: 595Posted in Kuala Pembuang

Bagai Mendayung Dua Sampan,
PA Kuala Pembuang Bersiap Hadapi APM dan ZI
apel apm zi

Foto: Kegiatan apel rutin Senin pagi di PA Kuala Pembuang (13/09/2021)

Kuala Pembuang | pa-kualapembuang.go.id

Seruyan – Senin, 13 September 2021. Bagaikan mendayung dua sampan sekaligus, 2 (dua) agenda besar dan penting yang akan dihadapi Pengadilan Agama Kuala Pembuang dalam pekan ini. Hal tersebut disampaikan oleh Suwondo, S.E., Sekretaris Pengadilan Agama Kuala Pembuang saat menjadi pembina dalam kegiatan rutin apel di setiap awal pekan yang merupakan program rutin dalam rangka meningkatkan kedisiplinan dan kesiapan seluruh aparatur dalam melaksanakan tugas melayani masyarakat dalam sepekan kedepan. Kegiatan apel dilaksanakan di halaman kantor dengan susunan para petugas apel hari Senin pagi tersebut adalah Romdlon Fauzi, A.Md. (Jurusita) sebagai pemimpin apel, pembawa acara oleh Ayu Uswatun hasanah, A.Md.Kom. (PPNPN) dan pembaca do’a oleh Plt. Kasubbag Umum dan Keuangan Alim Syam, S.E. dan diikuti oleh seluruh pegawai Pengadilan Agama Kuala Pembuang dengan penuh khidmat.

Agenda pertama adalah Pengadilan Agama Kuala Pembuang terus mempersiapkan segala kelengkapan dokumen dalam rangka penilaian ZI oleh Tim Penilai Nasional (TPN) Kementerian PAN RB yang diagendakan masuk tahapan pelaksanaan survei eksternal. Adapun lingkup monev dan persiapan survei eksternal meliputi: memastikan unit kerja telah menyiapkan customer based (lampirkan link eviden), memastikan unit kerja telah menyiapkan customer list terkini (lampirkan link eviden), memastikan video profil/video pembangunan ZI/Bahan Presentasi pimpinan untuk persiapan dalam tahap evaluasi TPN berikutnya (lampirkan link eviden) dan emperoleh informasi daftar inovasi yang dikembangkan (lampirkan link eviden terkini). Seluruh aktivitas monev dan penyiapan survei eksternal dilakukan secara  online atau daring.

Selain mempersiapkan dokumen penilaian ZI, agenda keduanya adalah Pengadilan Agama Kuala Pembuang juga harus melengkapi dokumen APM secara cepat dan mengirimkan flashdisk berisi file telusur APM dan ZI ke PTA Palangka Raya paling lambat diterima tanggal 17 September 2021 untuk dilakukan telusur dokumen oleh Tim Asessor APM PTA Palangka Raya

Pada penghujung apel, seluruh peserta apel dengan dipandu oleh Saidah (PNS) bersama-sama melafalkan 8 (delapan) Nila-Nilai Utama Mahkamah Agung Republik Indonesia: Kemandirian, Integritas, Kejujuran, Akuntabilitas, Responsibilitas, Keterbukaan, Tidak Berpihakan dan Perlakuan Yang Sama Dihadapan Hukum dan ditutup dengan yel-yel Pengadilan Agama Kuala Pembuang Pasti Bisa…Bisa…Bisa !. (Redaksi/EAN)