header pta Baru

Pengadilan Agama Kuala Kurun Berbenah Kembali Setelah Evaluasi APM Oleh Tim Assesment Eksternal PTA Kalimantan Tengah

Written by ILHAM NINO GARDIOLA on . Posted in Kuala Kurun

Written by ILHAM NINO GARDIOLA on . Hits: 658Posted in Kuala Kurun

Pengadilan Agama Kuala Kurun Berbenah Kembali Setelah Evaluasi APM Oleh Tim Assesment Eksternal PTA Kalimantan Tengah

 

 

WhatsApp Image 2019-11-19 at 07

 

Kuala Kurun│pa-kualakurun.go.id

 

Kuala Kurun – Setelah adanya kegiatan Evaluasi Akreditasi Penjaminan Mutu yang di laksanakan pada hari Selasa - Rabu, 12 – 13 November 2019, Pengadilan Agama Kuala Kurun Kelas II terus berbenah kembali untuk melengkapi hasil temuan terkait Akreditasi Penjaminan Mutu sesuai dengan Berita Acara Hasil Observasi Implementasi Akreditasi Penjaminan Mutu Badan Peradilan Agama Tahun 2019 pada Pengadilan Agama Kuala Kurun dari Tim Asessmen Obeservasi Implementasi yang berasal dari Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya. Adapun Tim Asessmen Observasi Implementasi Pengadilan Tinggi Agama Kalimantan Tengah terdiri dari Drs. M. Sidiq, M.H (Lead Asessor), Lisnawatie, S.H. (Pendamping Asessor), Mauliannor, S.Ag. (Pendamping Asessor) dan Sofyansaleh Efriyono, S.Pd.I. (Pendamping Asessor).

 

Adapun permintaan perbaikan hasil observasi implementasi akreditasi penjaminan mutu Badan Peradilan Agama Tahun 2019 pada Pengadilan Agama Kuala Kurun Kelas II di antaranya seperti dalam kriteria keberlanjutan belum adanya risk register terisi dan ditindaklanjuti, sasaran mutu belum monitoring serta ditindak lanjuti serta survey kepuasaan masyarakat sudah dilaksanakan tetapi belum dibuatkan laporannya serta kontrak kinerja sudah ditindaklanjuti tetapi tidak melalui RTM. Untuk kriteria Implementasi 9 Inovasi Unggulan Ditjen Badilag meliputi aplikasi antrean sidang belum terimplementasi sepenuhnya.  Sedangkan untuk kriteria presentasi evaluasi implemenatsi APM di Pengadilan Agama Kuala Kurun Kelas II tidak ada temuan. 

 

Muhammad Aliyuddin, S.Ag., M.H selaku Ketua Pengadilan Agama Kuala Kurun Kelas II segera mengintruksikan kepada Tim Penjaminan Mutu Pengadilan Agama Kuala Kurun Kelas II untuk segera berbenah kembali dengan melengkapi seluruh kekurangan dari hasil temuan. Hal itu sesuai dengan instruksi Tim Asessmen Observasi Implementasi untuk segera menindaklanjuti perbaikan hasil observasi implementasi Akreditasi Penjaminan Mutu Tahun 2019 sebagaimana terlampir dalam berita acara hasil observasi, paling lambat dalam waktu 1 bulan atau pada tanggal 13 Desember 2019 serta dilaporkan secara formal kepada Direktur Jendral Badan Peradilan Agama dengan disertai bukti pendukung. 

 

Bravo PA Kuala Kurun!” (UN - TI)

 

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media