Persiapkan Pengawasan Reguler, PTA Palangka Raya Gelar Rapat

Written by ILHAM NINO GARDIOLA on . Posted in Berita Utama

Written by ILHAM NINO GARDIOLA on . Hits: 1043Posted in Berita Utama

Persiapkan Pengawasan Reguler, PTA Palangka Raya Gelar Rapat

WhatsApp Image 2020 06 24 at 08.40.58 1

Palangka Raya | Pta-palangkaraya.go.id

Ketua Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya, Dr. H. Samparaja, S.H., M.H. pada Selasa Pagi (23/06/2020) melalui Whatsapp Group (WAG) mengintruksikan untuk mengadakan rapat dengan Agenda Persiapan Pengawasan Reguler. Rapat diadakan di Ruangan Media Center PTA Palangka Raya, dimulai pukul 08.30 WIB.

Rapat yang dipimpin langsung oleh Ketua PTA Palangka Raya tersebut dihadiri oleh Wakil Ketua PTA Palangka Raya (Drs. H. Lutfi, S.H., M.H.) Panitera (Drs. M.Sidiq, M.H.) Sekretaris (Mukti Ali, S.Ag., M.H.) Hakim Tinggi Pengawas serta Pejabat Struktural dan Fungsional.

WhatsApp Image 2020 06 24 at 08.40.59

Agenda rapat membahas persiapan untuk pelaksanaan Pengawasan Reguler ke Pengadilan Agama di Wilayah PTA Palangka Raya yang akan digelar dalam waktu dekat. Bapak Samparaja berpesan, dalam pengawasan yang akan dilaksanakan oleh tim agar tetap mematuhi protokoler kesehatan yang berlaku. Sebelumnya PTA Palangka Raya telah melaksanakan Pengawasan internal oleh Hakim Tinggi Pengawas Bidang (HATIWASBID).

Pengawasan Reguler merupakan pengawasan rutin yang dilaksanakan oleh Tim dari Pengadilan Tingkat Banding ke Pengadilan Tingkat Pertama sebagai kontrol dalam pelaksanaan tugas pada Pengadilan Tingkat Pertama. Diharapkan dengan pengawasan rutin yang dilaksanakan setiap tahun, dapat meminimalisir kesalahan baik administrasi maupun kesalahan dalam teknis di lapangan.