Wakil Ketua PA Sampit Menghadiri Acara Pelepasan Calon Jama’ah Haji Kab. Kotim

Written by Super User on . Posted in Sampit

Written by Super User on . Hits: 1019Posted in Sampit

Wakil Ketua PA Sampit Menghadiri Acara Pelepasan Calon Jama’ah Haji Kab. Kotim


H:\BERITA\BERITA PA SAMPIT 2019\JULI\IMG-20190726-WA0028.jpg

Sampit | www.pa-sampit.go.id

Pada hari Jum’at (26/7/2019) pukul 13.00 WIB Wakil Ketua Pengadilan Agama Sampit Dr. Muhammad Kastalani, S.H.I., M.H.I. menghadiri undangan Bupati Kotawaringin Timur, yaitu acara pelepasan Calon Jama’ah Haji Kabupaten Kotawaringin Timur tahun 1440 H / 2019 M. Acara pelepasan dilaksanakan di Islamic Center Sampit, Jalan Jenderal Sudirman KM 3,5.

Bupati Kotawaringin Timur H. Supian Hadi, S.IKom, ME  dalam sambutannya mengatakan bahwa sebanyak 217 Jama’ah Calon Haji Kotawaringin Timur tergabung dalam kloter 13 dan 1 tim pemandu haji daerah akan diberangkatkan menuju Embarkasi Banjarmasin sore ini.

Lebih lanjut beliau mengatakan bahwa, dari jumlah Jama’ah Haij yang berjumlah 217 ini supaya bisa menjaga nama baik Jama’ah Haji Kabupaten Kotawaringin Timur, menjaga kesehatan, kebugaran, saling membantu antara satu Jama’ah dengan yang lain yang semata-mata dengan niat beribadah pada Allah SWT.

 

E:\GAMBAR\Originals\jamaah_haji.jpg

Bupati juga mengatakan supaya pimpinan kloter dan pendamping kesehatan supaya benar benar menjaga Jama’ah Haji dari Kabupaten Kotawaringin Timur ini jangan sampai ada yang tidak terlayani dalam hal kesehatan dengan harapan berangkat berjumlah 217 nanti pulang juga tetap 217 dengan sehat dan bugar sehingga bisa menjadi haji mabrur.

Selain daripada itu Bupati mengatakan Jama’ah Haji supaya bisa menjaga etika dan rendah diri terhadap sesama Jama’ah siapapun mereka anggaplah Jama’ah ini satu keluarga dalam ikatan Jama’ah Haji Kabupaten Kotawaringin Timur. (Tim Redaksi PA Sampit)