PANITERA PA KUALA PEMBUANG HADIRI PEMBUKAAN DIKLAT SAKIP DI PUSDIKLAT MAHKAMAH AGUNG RI

Written by Saiful Imran on . Posted in Kuala Pembuang

Written by Saiful Imran on . Hits: 618Posted in Kuala Pembuang

PANITERA PA KUALA PEMBUANG HADIRI

PEMBUKAAN DIKLAT SAKIP DI PUSDIKLAT MAHKAMAH AGUNG RI

 

Kuala Pembuangpa-kualapembuang.go.id

PA-KUALAPEMBUANG Memasuki hari pertama pelaksanaan Pelatihan Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah atau kita kenal dengan istilah SAKIP dilaksanakan di Pusat Pendidikan dan Pelatihan Hukum dan Peradilan Mahkamah Agung RI di Mega Mendung Bogor mulai tanggal 9 s/d 26 Pebruari 2020 dengan peserta Panitera dari seluruh Peradilan se-Indonesia, baik Pengadilan Negeri, Pengadilan Agama, Pengadilan Tata Usaha Negara maupun Pengadilan Militer. Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Edward T.H. Simarmata, S.H.,LLM.,MTL, selaku Kepala Pusat Pendidikan dan Pelatihan Menpim Mahkamah Agung RI, pada Senin (10/02/2020).

D:\PELATIHAN SAKIP 2020\BERITA 2020\Sakip 1.jpeg

Nampak Panitera PA Kuala Pembuang M. Ikhwan, S.Ag.,S.H.,M.H

saat berada di Pusdiklat Mahkamah Agung RI 

Dalam kesempatan tersebut Kepala Pusat Pendidikan dan Pelatihan Manajemen dan Kepeminpinan Mahkamah Agung RI menyampaikan selamat datang dan selamat bergabung kepada para Panitera yang datang dari seluruh Indonesia dan berharap kepada para peserta untuk bisa menjaga kondisi kesehatan dengan baik agar selama berada di Pusdiklat para peserta dapat mengikuti kegiatan pelatihan dengan baik dan seksama.

D:\PELATIHAN SAKIP 2020\BERITA 2020\Sakip 2.jpeg

Foto bersama para peserta Pelatihan Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah

dengan tim pengajar dari Auditor BPKP   

 

Dalam kesempatan tersebut Kapusdiklat Menpim Mahkamah Agung RI menyampaikan bahwa saudara dipanggil karena saudara mau datang dan mau mengikuti pendidikan dan pelatihan. Saudara datang dipersatukan dan mendiskusikan sesuatu yang bapak dan ibu jalankan di lapangan, karena di lapangan kita sudah tidak lagi bicara hitam dan putih. Mungkin saja sesuatu yang sulit di tempat kerja saudara adalah sesuatu yang mudah di tempat lain atau sesuatu selesai di tempat saudara adalah sesuatu yang mustahil di tempat lain. Karena itu sesungguhnya tidak ada satu pekerjaan pun yang tidak bisa kita selesaikan asalkan kita mau belajar dan belajar. Imbuhnya.

Selanjutnya Kapusdiklat Menpim mengungkapkan ada banyak manfaat yang dapat kita peroleh selama mengikuti Pendidikan dan pelatihan ini, di samping untuk mengasah kemampuan dan memperoleh sesuatu yang baru, diklat ini juga dapat dijadikan sebagai ajang silaturrahmi dan tukar menukar informasi, dan yang tak kalah penting adalah membangun network sesama panitera di-empat lingkungan Peradilan se-Indonesia. Ungkapnya

Di kesempatan yang sama Kapusdiklat Menpim menyampaikan bahwa kegiatan pelatihan kepada Panitera Peradilan di-empat lingkungan Peradilan ini dibagi dalam tiga serial pelatihan, yakni :

1). Pelatihan Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah.

2). Pelatihan English Effektive Presentation dan

3). Pelatihan Pengembangan Kompetensi Panitera.

 

Seiring dengan tuntutan dan kebutuhan organisasi Kapusdiklat Menpim juga menyampaikan bahwa para peserta yang mengikuti pelatihan terlebih dahulu mendaftarkan diri secara online, selanjutnya bagi mereka telah mendaftar maka akan dipanggil untuk mengikuti Pendidikan dan Pelatihan di Pusdiklat Mahkamah Agung RI. Karena itu Pusdiklat hanya memanggil mereka-mereka yang mendaftar serta berkeinginan untuk mengikuti pelatihan. (Redaks/IT).